Pulau Padar


 Pulau Padar
Kapal sampai di teluk pulau Padar di sore hari  dan menginap di teluk ini menunggu subuh untuk melihat sunrise di atas puncak pulau Padar, pengalaman yang sangat menarik menginap di atas kapal pinisi. Teluk ini sangat tenang sehingga kapal tidak terasa berayun ayun, kita dapat duduk di atas deck-nya menikmati taburan bintang dilangit, mengagumi kebesaran ciptaan Allah SWT. 
Pada pagi harinya dari atas bukit pulau padar saya hitung ada lebih dari 20 kapal wisata yang bermalam di teluk ini. Selama bermalam di kapal jangan khawatir soal makan, meskipun tidak ada rumah makan di sekitar teluk ini, makanan selalu tersedia karena kapal membawa dua orang chef yang memasak untuk penumpang kapal. Tetapi ada baiknya juga kita tetap membawa makanan sendiri, seperti snack, kopi sachet dan mie instatan.  Tidur juga cukup nyaman karena kamarnya tersedia AC. 
Sekitar jam 5 pagi kami turun kapal dan naik speed boat yang akan mengantarkan ke pantai Pendakian ini cukup memakan tenaga karena tracking ini hampir sepanjang route 1000 meter dengan tebing kecuramannya bervariasi antara 30 s.d 45 derajat.
Bagi yang merasa kuat dapat terus mendaki sampai ke puncak pulau padar ini, sejak subuh dimana untuk melangkah kita masih harus menggunakan senter, wisatawan terus berdatangan keluar dari kapal kapal wisata yang berlabuh di teluk Padar. 
 
 jalur tracking Pulau Padar
Pada beberapa titik pendakian terdapat rest area nya , bagi yang merasa fisiknya sudah cukup lelah dapat berhenti di rest area ini. Meskipun tidak dapat melihat sunrise, namun dari titik peristirahatan ini kita bisa melihat teluk padar yang dipenuhi dengan kapal kapal wisata yang bagaikan kunang kunang di tengah kegelapan teluk.
Bermacam macam manusia yang mendaki. Ada keluarga yang menggunakan hijab mendaki bukit, ada turis yang hanya menggunakan bikini , ada juga rombongan santri yang menggunakan gamis dan kain sarung, ada juga kelompok yang menggunakan baju seragam rombongan keluarga.. ada yang menggunakan lokasi ini untuk foto pre wedding.
 
 Teluk Pulau Padar

Jika kita sampai di atas Teluk Padar maka kita akan melihat pemandangan yang sangat indah, dari puncak ini akan terlihat tiga teluk dibatasi oleh lekukan tebing batu karang yang diukir oleh alam selama ratusan tahun.


Komentar