Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2011

Tentang Saya

Saya lahir di Pekanbaru pada tanggal 28 Desember 1966, masa sekolah saya lewati di berbagai kota di Indonesia, SD saya di Pekanbaru dan Bogor, SMP di SMP IV Pekanbaru, SMA di SMPP 49 Pekanbaru (sekarang SMA 8) dan SMA 11 Bandung, kuliah S-1 di Universitas Sriwijaya Palembang, Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen dan S-2 di Magister Manajemen, konsentrasi Marketing, Universitas Padjadjaran Bandung. Setelah tamat kuliah saya pertama kali bekerja di Chugoku Paints Indonesia, perusahaan Manufaktur Jepang yang bergerak di bidang Heavy Industrial Paints, anak perusahaan Chugoku Marine Paints, Jepang. Berkantor di Gedung Mid Plaza lantai 8, tidak lama saya bekerja di perusahaan ini, kemudian saya bekerja di PERUM Pegadaian, BUMN yang bergerak di bidang jasa Keuangan, khususnya Pemberian kredit dengan sistem Gadai. Sejak tahun 1994 sampai dengan saat ini saya berkarier di Pegadaian, dimulai dari jadi Calon Pemeriksa muda di Denpasar, Malang dan kemudian Pemeriksa muda di Medan, Pemeriksa Ma...